Hashim Djojohadikusumo Kunker di Sulut Selama Dua Hari, Ini Agendanya

NEWS44 Dilihat

MANADO – Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Hashim Sujono Djojohadikusumo melakulan kunjungan di Sulawesi Utara.

Di Sulut, adik Capres Prabowo Subianto ini akan melakukan kunker selama dua hari, Sabtu (4/11) dan Minggu (5/11). Adapun kunker di Sulut, Hashim akan melakukan sejumlah kegiatan di Kota Bitung, Manado dan Kotamobagu, untuk melantik relawan Komando Kemenangan Prabowo (KKP)

“Betul. Hari ini, pak Hashim akan melakukan kunjungan kerja sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra. Dia akan dua hari di Sulut. Agenda kegiatannya di Bitung dan Manado,” Ketua DPC Partai Gerindra Manado, Lucky Scraam.

Setiba di Sulut melalui Bandara Internasional Sam Ratulangi, Manado. Rombongan akan langsung menunu Kota Bitung. Disana Hashim akan melakukan peresmian kantor dan pelantikan relawan KKP. Selanjutnya akan berdialog dengan tema “Dari Sulut Menuju Indonesia Maju”.

Malam hari, sekitar pukul 19:00 WITA, Hashim akan melakukan dialog dengan pengurus Partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Kegiatan itu akan dilaksanakan di Hotel Peninsula, Manado.

“Besoknya (Minggu 5 November 2023). Rombongan akan bertolak menuju Kota Kotamobagu. Disana Pak Hashim akan melangsungkan kegiatan sama seperti di Bitung dan Manado,” kata Scraam kembali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *