PK2MB Unsrat 2021, Rektor Ajak Ciptakan Kampus Si Tou Timou Tumou Tou

MANADO27 Dilihat

Manado, Manadosiana.net – Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado menggelar sidang Terbuka Senat dalam rangka pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PK2MB) Unsrat tahun akademik 2021-2021, Kamis (29/07/2021) di auditorium Unsrat. Kegiatan ini diikuti oleh ribuan mahasiswa secara daring.

Rektor Unsrat, Prof Dr Ir Ellen Joan Kumaat MSc DEA dalam sambutannya mengatakan, kegiatan PK2MB yang dilaksanakan secara daring diharapkan tidak akan mengurangi mutu dari setiap materi yang akan diberikan dari para pembina.

“Adik-adik mahasiswa akan diperkaya dengan materi penting seperti, kesadaran bela negara guna menumbuhkan sikap dan perilaku terpuji sebagai warga negara, sebagai mahasiswa dewasa memaknai lebih lanjut tentang Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika,” ujar Kumaat.

Suasana PK2MB dari Auditorium Unsrat

Lebih lanjut Rektor mengatakan, mahasiwa baru akan diperkenalkan dengan kebijakan merdeka belajar-kampus merdeka serta general education atau pendekaan yang menekankan keterkaitan antar cabang ilmu, dalam rangka membangun basis keilmuan yang lebih luas dengan saling berdialog antar mahasiswa dari berbagai macam disiplin ilmu.

“Selanjutnya, hal yang sangat penting adalah pengenalan nilai budaya, etika, tata krama, norma kehidupan kampus, plagiarism, pencegahan pelecehan seksual, penyalagunaan narkoba, anti korupsi, dan terampil serta bijak dalam berkomunikasi melalui media sosial. Semua itu terkait dengan proses pembentukan karakter mahasiswa yang menghargai kemanusiaan serta membangun kesehatan mental mahasiswa,” jelas Kumaat.

Prof Ellen mengajak para mahasiswa untuk mengisi keseharian secara positif, bermanfaat dan produktif, karena dengan perubahan yang cepat akhir-akhir ini membuat kesehatan mental menjadi isu umum, diantara banyak mahasiswa dimana-mana.

“Jangan biarkan diri kalian terbawa pada arus negatif yang bermunculan akhir-akhir ini. Kembangkan kiat-kiat pribadi untuk selalu menghidupkan motivasi belajar yang baik, tetapkan tujuan dan target, lalu konsisten pada tujuan dan target itu. Itulah yang diartikan oleh kata ‘Maha’ pada status kalian,” tuturnya.

Mahasiswa Baru yang Sedang Mengikuti PK2MB secara Virtual melalui Zoom Meeting

Menyimak tema ‘Meningkatkan Keunggulan Mahasiswa yang Berbudaya’ dan sub tema ‘Berprestasi Berinovasi di Tengah Pandemi Covid-19’ dalam pelaksanaan PK2MB Unsrat Tahun 2021, Rektor menghimbau kepada para dosen, para mahasiswa senior, civitas akademika Unsrat untuk membina dan membimbing mahasiswa baru, agar kelak mereka menjadi intelektual muda yang cerdas, kompetitif, memiliki wawasan kebangsaan, dan berbudaya.

Diakhir sambutan, Rektor mengajak untuk seluruh elemen kampus Unsrat, untuk menciptakan kampus Si Tou Timou Tumou Tou, tanpa kekerasan, dan tetap menjaga nama baik kampus yang menjunjung tinggi keberagaman dalam segala aspek.

Pelaksanaan PK2MB dari auditorium Unsrat turut dihadiri oleh para Wakil Rektor (WR) Unsrat, WR  1  Prof. Dr. Ir. Grevo Gerung, MSc, WR 2 Dr Ronny A Maramis, SH, MH, WR 3 Drs Ronny T.A.M Gosal, M.Si, Wr 4 Prof. Dr. Ir Sangkertadi, DEA, Ketua Senat Prof. Dr. Paulus Kindangen, SE, SU, MA, dan Sekretaris Senat Prof. dr. Jimmy Posangim MSc, PhD, Sp.FK. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *