Ini Kegiatan Pimpinan DPRD Sulut di Bulan Juni 2024

POLITIK242 Dilihat

MANADO – Ketua DPRD Provinsi Sulut, Fransiscus Andi Silangen membeberakan terkait agenda kegiatan di Bulan Juni 2024. Kegiatan yang pimpinan dan anggota DPRD Sulut melakukan peninjauan lokasi reklamasi di Pantai Karangria, Manado.

“Masyarakat telah membawa aspirasi ini kepada kita di dewan. Karena tugas kita dewan pada waktu di sumpah adalah saya akan memperjuangkan aspirasi masyarakat yang saya wakili,” tegas Silangen

Kemudian, Komisi III DPRD Sulut melaksanakan rapat dengar pedapat (RDP) bersama Balai Wilayah Sungai Sulawesi I dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). RDP ini terkait program dan kegiatan yang telah dilaksanakan di tahun 2023 dan akan dilaksanakan di tahun 2024.

Selain itu, para wakil rakyat di Gedung Cengkih juga melaksanakan rapat lanjutan dalam rangka percepatan penyelesaian Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Sulut. Rapat ini dipimpin Ketua DPRD Fransiscus Andi Silangen dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi Steve Kepel.

Sekretariat DPRD Sulut juga menggelar pertemuan dengan Inspektorat. Pertemuan tersebut dilaksanakan di ruangan Plt Sekretaris DPRD Sulut Niklas Silangen.

Sementara pimpinan dan anggota Komisi I menghadiri kegiatan pembekalan dan pemahaman tugas dan fungsi Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) di Hotel Aston, Manado, Selasa (4/6/2024).

Pada kesempatan itu, Ketua Komisi I Fabian Kaloh, S.IP., M.Si memberikan apresiasi kepada Tim Seleksi (Timsel) calon anggota KPID Provinsi Sulut. Hal itu karena timsel dinilai sudah bekerja dengan baik hingga seleksi calon anggota KPID Sulut banyak peminat.

“Saya anggap mereka (Timsel) sukses. Timsel sudah bekerja sesuai prosedur yang ada. Kemudian, seleksi KPID ini diketahui banyak orang sosialisasinya. Dan banyak peminat,” kata Fabian Kaloh.

Komentar