MANADO – Direkorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Utara (Sulut) melaksanakan kegiatan olahraga bersama di halaman Mapolda Sulawesi Utara, Jumat (23/9).
Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati hari ulang tahun lalu lintas ke-67.
Dirlantas Polda Sulut Kombes Pol Robertho Pardede mengatakan olahraga ini diikuti oleh seluruh anggota lantas Polda Sulut digabung dengan komunitas Zumba dan UMKM di wilayah Manado.
“Yang kita laksanakan saat ini sebagai rangkaian terakhir dari acara hut lalu lintas, jika kemarin syukuran ini olahraganya,” katanya.
Menurutnya olahraga ini juga untuk menjaga kesehatan dan kebugaran dari setiap anggota Polda Sulut.
“Mudah-mudahan ini di sisa pandemi kita tetap sehat, dan berharap kedepan kegiatan ini bisa kita lebih tingkatkan dengan komunitas yang lebih banyak lagi,” ujarnya.
Turut hadir pada kegiatan ini Wakapolda Sulut Johny Izir, dan seluruh pejabat utama Polda Sulut.