Yulius – Victor Daftar, Sepi di KPU Sulut Terpecahkan

HEADLINE219 Dilihat

Adapun untuk pengamanan di lokasi pendaftaran sangat ketat. Aparat kepolisian dan Jahat Saksana, serta Tim Medis terpantau tetap bersiaga di lokasi.

Kata sepi di tahapan pendaftaran terpecahkan, Rabu (28/8/2024) tergantikan dengan suasana disekitaran Kantor KPU Sulut bergemuruh. Kata tersebut pantas digambarkan dikala menyambut kedatangan bakal Pasangan calon (Paslon) Yulius Selvanus Lumbaa dan Victor Mailangkay.

Yulis dan Victor tiba di kantor sekitar pukul 09:49 WITA. Keduanya tiba menggunakan mobil sendiri. Yulis menggunakan mobil jenis Toyota Alphard plat nomor polisi A 88 Y yang dikawal Patroli Ditlantas Polda Sulut 817 menggunakan sedan, sementara Victor Mailangkay, datang menggunakan mobil Toyota Fortuner DB 1985 MV yang dikawal Patroli Ditlantas Polda Sulut 815. Mereka tiba bersama pendukung setianya.

Tiba di lokasi tepatnya di depan pintu masuk Kantor KPU Sulut, Yulius dan Victor disambut tarian adat Minahasa yakni Kabasaran. Saat memasuki halaman Kantor KPU Sulut yang telah didekorasi dengan kain putih itu terasa kehangatan. Paslon tersebut disambut pengalungan kain Bentenan khas Minahasa yang di kalugkan oleh Plt Sekretaris KPU Sulut Meidy Malonda.

Setelahnya, Yulius dan Victor langsung menuju ke meja registrasi. Setelah registrasi Paslon tersebut menerima ID Card yang diberikan pihak Sekretariat KPU. Dan langsung diarahkan ke ruangan VIP tepatnya di Ruang Serba Guna tempat pendaftaran Bapaslon yang ada di lantai 2 Kantor KPU Sulut. Saat proses pendaftaran terlihat juga ada sejumlah petugas dari Bawaslu Sulut.

Adapun untuk pengamanan di lokasi pendaftaran sangat ketat. Aparat kepolisian dan Jahat Saksana, serta Tim Medis terpantau tetap bersiaga di lokasi.

“Kita hari ini (datang ke KPU Sulut) didampingi teman-teman dari partai, ada 7 partai, dan masih ada 8 partai lagi yang mendukung kami dalam pencalonan untuk menjadi calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut periode 2024 – 2029,” kata Yulius.

Dirinya meyampaikan dukungan dan doa untuk kelancaran di KPU (Sulut) ini. Dia juga mengapresiasi kepada KPU Sulut atas penerimaan serta proses yang telah dilakukan hari ini.

“Siang ini, kami sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut sangat berterima kasih, dimana tadi kita sudah bersama melakukan proses verifikasi yang agak panjang, karena pasukan kami ada banyak, Pak,” kata Yulius kembali.

Hingga berita ini di publish, Yulius dan Victor masih melakukan proses penyerahan dan pemeriksaan dokumen persyaratan Paslon.

Komentar