Tenggelam Saat Seberangi Sungai, Bocah Asal Bolmut Ditemukan Tewas

BOLMONG RAYA, HUKUM99 Dilihat

Manadosianan.net, MANADO – Naas menimpa EM, seorang bocah perempuan asal Bintauna Pantai, Kecamatan Bintauna, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut). Bocah berusia 11 tahun ini harus meregang nyawa setelah tenggelam di muara sungai, Sabtu (18/7) kemarin.

Awal mula kejadian terjadi sekira pukul 15.20 Wita saat EM bersama dengan rekan-rekannya bermain di muara sungai Bintauna. Naas terjadi ketika mereka menyeberangi muara sungai tersebut dari sisi yang satu ke lain sisi saat air pasang.

Dikatakan teman-temannya, EM awalnya masih bersama dengan rombongan saat melintasi awal kawasan itu. Namun, saat sudah di tengah sungai, tiba-tiba EM berteriak minta tolong sambil melihat tangannya coba untuk melambaikan tangan.

“Kami sempat memberikan sebatang bambu. Namun, nyanda bisa diambil sampe dia terus tenggelam,” ujar teman-teman korban.

Karena melihat EM tenggelam, anak-anak tersebut kemudian kembali ke desa dan menyampaikan kejadian tersebut sebelum akhirnya dilaporkan ke kepala desa. Sesaat setelah menerima laporan peristiwa tersebut, Kepala Desa Bintauna Pantai dan beberapa Anggota TNI langsung menghubungi petugas TRC-PB BPBD Kabupaten Bolmut untuk melakukan pencarian.

Pukul 17.28 Wita, setelah mendapatkan laporan, petugas BPBD langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan upaya pencarian. Setelah enam jam, korban kemudian berhasil menemukan korban tak jauh dari lokasi terakhir dirinya tenggelam.

“Pukul 23.56 Wita akhirnya korban ditemukan sekitar 100 meter dari muara sungai dan selanjutnya tim langsung membawa korban ke Rumah duka,” ujar Kepala BPBD Bolmut Viktor Nanlesi.

nani

Komentar