Update Corona di Sulawesi Utara 19 Mei 2020: Positif 126, PDP 136, ODP 129

HEADLINE, INFO CORONA101 Dilihat

Manadosiana.net, MANADO – Juru bicara Gugus Tugas Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, drSteaven Dandel mengumumkan update laporan Penyelidikan Epidemiologi perkembangan terbaru kasus coronavirus disease 2019 (COVID-19). Per 19 Mei 2020 total pasien terkonfirmasi COVID-19 berjumlah 126 kasus, dengan rincian 31 sembuh, 8 orang meninggal dunia dan 87 pasien masih dirawat.

“Pasien yang terkonfirmasi positif COVIOD-19 di Sulawesi Utara, per hari  ini 19 Mei 2020 ada 126. Dengan rincian, 31 dinyatakan sembuh, hari ini juga ada ketambahan 1 pasien yang meninggal dunia . jadi total pasien yang meningggal dunia berjumlah 8 orang,” kata Dandel saat jumpa pers, Selasa (19/5/2020) malam.

Dijelaskannya juga, sampai saat ini ada 87 kasus aktif yang sedang dalam perawatan di beberapa rumah sakit rujukan maupun penunjang yang ada di Sulawesi Utara.

“Perinciannya, masih ada 87 pasien yang sampai saat ini dirawat di beberapa rumah sakit yang ada di Sulut,” terangnya.

Sementara, Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang ada di data Gugus Tugas COVID-19 Sulut, berjumlah 129. Kemudian untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 136. Dandel pun menjabarkan wilayah dari PDP tersebut, dari data yang ada di Gugus Tugas COVID-19 Sulut, Kota Manado penyumbang terbanyak PDP syakni 66 orang, Minahasa Utara 19, Minahasa 15, Kota Tomohon 10, Kota Bitung 12, Minahasa Selatan 6, Bolaang Mongondow Utara 1, Minahasa Tenggara 1, Bolaang Mongondow 2, Kepulauan Sangihe 1.

“Kemudian, ada  3 orang dari luar wilayah yang masih diawasi dan dipantau di bebrapa rumah sakit di Sulawesi Utara,” kata Dandel.

Pada kesempatan itu juga, Dandel mengumumkan bahwa sejak, Senin (18/5/2020) sampai hari ini ada 4 PDP yang meninggal dunia. Yang pertama di RSUP Prof Kandou Malalayang Kota Manado, seorang perempuan umur 49 tahun asal Minahasa Selatan, ada juga PDP berjenis kelamin Laki-laki umur 57 tahunyang meninggal dunia asal Minahasa Utara, di RSUD Bitung juga melaporkan ada PDP Perempuan usia 65 tahun asal Bitung meninggal dunia.

“Dan ada lagi laporan dari RSU Pancaran Kasih, ada PDP Laki-laki umur 60 tahun asal Minahasa yang meninggal dunia,” ujar Dandel.

 

Berikut ini sebaran Rumah Sakit yang merawat pasien positif COVID-19:

RSUP Prof Dr RD Kandou Malalayang di Kota Manado 3 pasien.

RSUD Pobundayan di Kota Kotamobagu ada 3 pasien.

RSU Robert Wolter Mongisidi Teling di Manado 29 pasien.

RSU Anugerah di Kota Tomohon 5 pasien.

RSUD Liun Kendage Tahuna di Kepulauan Sangihe 2 pasien.

RSU Siloam Paal Dua di Kota Manado 15 pasien.

RSUD Boroko di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara 2 pasien.

RSU Bhayangkara di Manado 4 pasien.

RSUD Buyat Ratatotok di Minahasa Tenggara 1 pasien.

RSU Pancaran Kasih di Manado 5 pasien.

RSUD Sam Ratulangi Tondano di Kabupaten Minahasa 5 pasien.

RSUD Noongan Langowan di Kabupaten Minahasa 2 pasien.

RSUD Bolaaang Mongondow Selatan 1 pasien.

RSUD Walanda Maramis di Kabupaten Minahasa Utara 5 pasien.

RSU Gunung Maria di Kota Tomohon 1 pasien.

RSU Bethesda di Kota Tomohon 3 pasien.

RSUD Mala di Kepulauan Talaud 1 pasien.

 

 

Rumah Sakit yang merawat PDP:

RSUP Prof dr RD Kandou Malalayang Kota Manado merawat 40 orang.

RSU Bhayangkara Manado merawat 11 orang.

RSUD Anugerah Kota Tomohon  merawat 5 orang.

RSU Wolter Mongisidi Teling Kota Manado merawat 16 orang.

RSUD Sam Ratulangi Tondano di Minahasa merawat 2 orang.

RSUD Liun Kendage Sangihe merawat 1 orang.

RSUD Pobundayan Kota Kotamobagu merawat 1 orang.

RSUD Walanda Maramis merawat 3 orang.

RSUD Manembo-nembo Kota Bitung merawat 10 orang.

RSU Pancaran Kasih Kota Manado merawat 30 orang.

RSUD Datoe Binangkang di Bolaang Mongondow merawat 1 orang.

RSU Bethesda Kota Tomohon merawat 11 orang.

RSUD Noongan Langowan di Minahasa merawat 2 orang.

RSU Hermana Lembean di Minahasa Utara merawat 1 orang.

RSU GMIM Tonsea di Minahasa ada 1 orang.

Luar wilayah ada 1 orang.

Komentar