Tondano – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Sulawesi Utara (Sulut) menggelar Konferensi Daerah (Konferda)
Jumat-Sabtu, (19-20/03/2020) di Toliang Oki, Kecamatan Eris, Tondano.
Konferda yang digelar selama dua hari tersebut dibuka langsung Ketua Umum GMNI DPP GMNI, Imanuel Cahyadi dengan didampingi Wasekjend Eksternal DPP GMNI, Melisa M. Tarandung dan Ketua bidang Pertahanan dan Keamanan DPP GMNI, Rivo Wakulu.
Imanuel Cahyadi mengatakan, Konferda GMNI Sulut memiliki tema yang baik dengan isi Meneguhkan, Komitmen GMNI sebagai Organisasi yang Solid, Bersatu, Militan, dan Berdedikasi Bagi Kemajuan Sulut.
“Karena DPD GMNI Sulut kedepan akan lebih fokus kepada isu-isu di Sulut dan pada prinsipnya memang harus punya peran di daerah masing-masing dengan menyentuh masyarakat kecil di Sulut. Serta berkontribusi juga kepada isu-isu nasional bersama DPD lainnya,” katanya.
Selanjutnya, Konferda berlangsung secara demokratis dengan penuh dinamika. Apalagi konferda tersebut merupakan bentuk penyegaran dan regenerasi organisasi dari gerakan yang berideologi Marhaenisme.
Dalam proses dialektika organisasi, Juan Ray Ratu terpilih sebagai Ketua DPD GMNI Sulut dan Michael Ayal sebagai Sekretaris.
Juan pun usai terpilih mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader Marhaenis dan berharap proses dinamika yang terjadi sebagai pelecut semangat perjuangan.
“Terima kasih untuk dukungan dari kader-kader Marhaenis, dan ini menjadi tanggung jawab yang besar bagi kita semua. Bahwa kerja-kerja Marhaenis harus terus dilakukan, karena permasalahan di Sulawesi Utara semakin kompleks. Semoga dinamika yang terjadi, menjadi pelecut semangat untuk perjuangan kita ke depan memenangkan hak-hak kaum marhaen,” ujarnya.
(Anes Tumengkol)
Komentar