Manadosiana.net, MANADO – Lima pemuda-pemudi dari Sulawesi Utara (Sulut) yang lolos seleksi Gita Bahana Nusantara (GBN) angkatan 2021, akan bertugas pada acara kenegaraan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia, Rabu (17/8/2021).
Kelimanya merupakan mahasiswa dan mahasiswi dari Universitas yang ada di Sulut, diantaranya Viola Pongajow (Paduan Suara Sopran) dan Willie Loprang (Paduan Suara Bass) dari Universitas Sam Ratulangi, Virginia Pongkorung (Paduan Suara Alto) dari Universitas Negeri Manado, dan Vincent Rumondor (Paduan Suara Tenor) dari Universitas Katolik De La Salle, serta Kevin Hansang (Orkestra instrumen Biola) dari Institut Agama Kristen Negeri Manado.
Salah satu dari mereka, Viola Pongajow mengatakan sangat merasa senang, karena bisa terpilih wakili Sulut untuk bernyanyi diperingatan HUT Kemerdekaan Indonesia, meskipun virtual perasaan rasa bangga itu tidak tebendung.
“Ini suatu hal yang sangat membanggakan, suatu kerhomatan bagi kami, karena tidak semua anak muda yang bisa mendapatkan kesempatan ini, rasa senang bisa mengisi acara kenegaraan tidak terbendung dalam hati,”ujar PLH BEM Unsrat.
Meski demikian, dirinya bersama tim juga merasakan kesulitan dalam latihan, namun dia mengakui itu penyesuaian penyesuaian besar karena mereka harus latihan paduan suara tanpa mendengarkan suara teman yang lain. Menurutnya, ini lebih melelahkan karena banyak energi dan fokus yang terkuras di depan layar laptop dan hp.
“Awalnya Surat edaran Dirjen Kebudayaan pada tanggal 7 Juli 2021 menjelaskan teknis pelatihan gabungan daring-luring. Jadi 1 minggu daring di rumah masing-masing, kemudian berangkat ke Jakarta tgl 25 Juli untuk pelatihan luring dan perekaman suara. Namun karena pandemi Covid-19 terus meningkat, tanggal 10 Juli ada pemberitahuan via grup Whatsapp bahwa semua pelatihannya dilaksanakan secara daring. Pengumuman resminya disampaikan dalam zoom meeting tanggal 17 Juli 202, sehingga semua proses latihan dan perekaman dilaksanakan di rumah masing-masing,” tutur Mahasiswa Teknik Sipil Unsrat.
Diketahui, GBH adalah suatu wadah generasi muda dari seluruh Indonesia dalam bidang musik, yang dibentuk khusus untuk mengisi acara kenegaraan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia. Tujuan pembentukan GBN adalah untuk membangun karakter dan jati diri bangsa, memupuk rasa kebersamaan dan nasionalisme serta meningkatkan apresiasi seni di kalangan generasi muda. Pembentukan GBN untuk memeriahkan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI setiap tahunnya telah berlangsung sejak tahun 2003.
Dengan proses seleksi paduan suara dilaksanakan oleh masing-masing provinsi, yang harus mewaliti tiga tes yang yaitu: (1) menyanyikan lagu wajib pilihan yang disediakan panitia (2) teknik bermusik untuk segala macam tangga nada utnuk mengecek range suara; dan (3) primavista, yaitu kemampuan membaca dan menyanyikan notasi muasik. Di Sulawesi Utara seleksi dilaksankan oleh Dinas Kebudayaan Provinsi Sulut, namun untuk orkestra seleksinya dilaksanakan terpisah di Yogyakarta. (*)
Komentar