Manadosiana.net, Manado – DPD tingkat II Partai Golkar Kota Manado langsung melaksanakan rapat pleno pasca putusan Mahkamah Partai (MP) pada Rabu, (13/10/2021) yang menetapkan Ketua Golkar Manado, Meykel Damopolii tidak bermasalah.
Sekretaris Golkar Kota Manado, Ruby Rumpesak mengatakan, dalam agenda pleno membicarakan tentang konsolidasi organisasi, evaluasi program, dan revitalisasi struktur pengurus.
“Karena itu semau anggota partai wajib hadir. Supaya semua bisa bersinergi. Apalagi dalam pleno banyak hal kita bicarakan untuk menghadapi tahapan pileg dan pilkada kedepannya, ” Kata Ruby Rumpesak, Senin (18/10/2021) di Sekretariat Golkar Manado.
Sementara itu, Meykel Damopolii mengucap syukur karena menurutnya kebenaran tidak dapat ditutupi sehingga hasil Musda ke-X, Kamis (27/8/2020) lalu sah dan diakui MP.
“Saya berharap kader-kader partai Golkar Manado kedepannya tetap solid guna membesarkan partai Golkar. Untuk itu semua kader dirangkul. Kalaupun ada yang tidak aktif akan dievaluasi, ” Ujarnya.
Turut hadir, Anggota Fraksi Golkar Manado, Ridwan Marlian, Sonny Lela, dan Dolfie Angkouw, serta pengurus Golkar Manado lainnya.
.