Sekretariat DPRD Sulut bergerak cepat meringankan beban warga terdampak banjir bandang di Siau. Pada Kamis (8/1), bantuan berupa beras dan mie instan disalurkan melalui Posko Terpadu di Kantor Gubernur Sulut.
Simbolis: Bantuan diserahkan oleh Kasubag Administrasi, Menli Menajang, mewakili Plt. Sekwan William Niklas Silangen.
Memastikan stok logistik di pengungsian tetap aman.
“Ini adalah wujud empati keluarga besar Sekretariat DPRD. Kami berharap ini bisa sedikit meringankan beban saudara-saudara kita di Siau,” ujar Menajang.
