MANADO – Dalam rangka mematangkan persiapan tahapan pemeriksaan kesehatan calon kepala daerah, KPU Kabupaten Bolaang Mongondow mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Pemeriksaan Kesehatan Calon Kepala Daerah dalam rangka Pemilihan Serentak Nasional Tahun 2024 yang digelar KPU Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), 11-13 Agustus 2024.
Kegiatan yang dilaksanakan di Luwansa Convention Hotel ini dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Sulut Kenly M. Poluan. Beliau menyampaikan pentingnya kegiatan ini dilakukan untuk mengkoordinasikan proses pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dengan pihak-pihak terkait yang nantinya akan bekerjasama dengan KPU se- Sulut dalam proses pemeriksaan kesehatan para bakal calon kepala daerah.
Pada kesempatan yang sama Anggota KPU Sulut, Salman Saelangi menyampaikan bahwa diharapkan dalam rakor ini KPU Kabupaten/Kota yang telah menerima rekomendasi dari Dinas Kesehatan masing-masing, dapat mengkoordinasikan hal-hal teknis yang lebih detail bersama stakeholder terkait.
Hari kedua rakor ini menghadirkan narasumber dari Dinas Kesehatan yakni Kasie Pelayanan Kesehatan Primer dan Kesehatan Tradisional Dinkes Sulut dr. Harto N Linelejan, Kepala BNN Sulut Brigjen Pol. Pitra Ratulangi, Koordinator Bidang Rehabilitasi BNN Sulut dr. Reinne Wowiling, Kepala MCU RSUP Prof. Dr Kandou dr. Grace Wangke selain itu juga menghadirkan narasumber Anggota Bawaslu RI, Dr. Herwyn Malonda.
Adapun peserta dalam rakor ini, Ketua dan Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Kabupaten/Kota, Kasubag Teknis Penyelenggaraan Pemilu serta Operator Silon dari setiap KPU Kabupaten/Kota, serta Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota se-Sulawesi Utara serta Kepala BNN Kabupaten Bolmong, Kepulauan Sangihe, Kota Manado, dan Kota Bitung atau perwakilannya.