Ini Tanggapan Louis Schramm Soal Wacana Pilkada DPRD hingga Penanganan Bencana Sitaro

manadosiana.net, MANADO – Gedung Cengkih DPRD Sulawesi Utara (Sulut) menjadi pusat perhatian pada Selasa (06/01/2026). Sejumlah isu krusial mencuat, mulai dari usulan perubahan sistem Pilkada, penanganan darurat banjir bandang di Sitaro, hingga komitmen fiskal daerah menghadapi tahun 2026.

Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Sulut, Louis Schramm, melontarkan gagasan progresif terkait mekanisme pemilihan kepala daerah. Menurutnya, mengembalikan pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota ke ranah DPRD akan membawa dampak positif besar, terutama dari sisi penghematan anggaran negara.

“Anggaran Pilkada langsung terus membengkak. Dari Rp7 triliun di 2015, melompat ke angka Rp37 triliun pada 2024. Jika dipilih melalui DPRD, dana tersebut bisa kita alihkan untuk sektor yang menyentuh rakyat langsung seperti pendidikan dan infrastruktur,” ujar Louis.

Selain faktor biaya, Louis menilai sistem ini mampu meredam gesekan atau konflik horizontal di tengah masyarakat. Namun, ia menegaskan bahwa transisi ini memerlukan kajian mendalam dan sosialisasi yang matang agar tetap menjaga marwah demokrasi.

Komentar