Bupati Noudy Tendean Tinggalkan Oleh-Oleh’ Selama ia Menjabat, Buat RD-VASUNG.
Minahasa, ManadoSiana-PJ Bupati Noudy Tendean mengaku akan menitipkan program jitu kepada penjabat selanjutnya si Pemkab Minahasa.Program tersebut berkaitan dengan poros pariwisata yang ada di Minahasa.
Selain itu, Tendean berharap edukasi dan sosialisasi terkait dengan program juga dapat berperan dari insan pers.
“Program yang akan dan sudah dilakukan tentu akan dititipkan kepada pejabat yang baru. Apalagi pembangunan dari sisi pariwisata sudah di depan mata, jadi sayang jika tidak dimanfaatkan dengan baik,” terang Tendean.
Tendean diketahui, akan kembali ke Kemendagri setelah selesai menjabat di Kabupaten Minahasa.”Kembali ke kementrian. Diharapkan teman-teman media untuk ikut mengawal
Program pembangunan di Minahasa,” tutur Tendean saat audien bersama Ikatan Wartawan Online (IWO) Rabu (05/2).
Ia sendiri menjelaskan sejumlah program pariwisata prioritas, yakni kawasan wisata Bunaken, Pulau Likri, akses jalan dan simpang empat boulevard Tondano, ketika selesai dibangun akan menjadi tulang punggung pendapatan daerah.
Diharapkan akan dilanjutkan oleh Bupati yang nantinya akan dilantik.
“Saya akan menaruh icon Minahasa di perempatan boulevard tondano, selain beberapa rencana pembangunan lainnya. Hal itu sebagai marking bagi para wisatawan yang datang di Minahasa. Baiknya dilanjutkan oleh pejabat kedepan,” kunci Tendean sembari menegaskan bahwa perencanaan dan penataan yang baik menjadi kunci pembangunan yang sukses di daerah.(Andreano S)