Kapolres Talaud Irup Upacara Pemakaman Anggotanya di Beo

NEWS240 Dilihat

Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Arie Sulistyo Nugroho, SIK, MH menjadi Inspektur Upacara (Irup) pemakaman anggotanya Almarhum Aipda Rahmat Lengke yang meninggal dunia karena sakit, Minggu ( 29 /11/2024) siang.

Almarhum Aipda Rahmat Lengke adalah personil menjabat KA SPKT 3 Polsek Beo Polres Kepulauan Talaud, diketahui Almarhum meninggal dunia di Puskesmas Beo Kecamatan Beo.

Bertindak selaku Irup Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Arie Sulistyo Nugroho, SIK, MH, Perwira Upacara Kabagops AKP Yacobus Melale, SH,SAB,MM dan Komandan Upacara Kapolsek Beo Iptu Peter Nender, SH,MH

Pelaksanaan upacara pemberangkatan jenasah almarhum Aipda Rahmat Lengke dilaksanakan secara dinas Kepolisian yang berlangsung di Rumah duka di Kelurahan Beo Barat Kecamatan Beo Kabupaten Kepulauan Talaud serta dipekuburan Islam di wilayah Beo.

Upacara Pemakaman dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Arie Sulistyo Nugroho, SIK,MH dan diikuti oleh para PJU Polres Kepulauan Talaud, Kapolsek Rainis, Kapolsek Beo, serta segenap personil Bintara dari Polres Kepulauan Talaud, Polsek Jajaran dan jajaran serta Ketua Bhayangkari dan pengurus Bhayangkari serta tamu undangan lainnya.

Kepada keluarga Almarhum, Kapolres Kepulauan Talaud mengungkapkan rasa duka yang mendalam atas kepergian Almarhum Aipda Rahmat Lengkede “Kami keluarga besar Polres Kepulauan Talaud dan saya selaku Kapolres mengucapkan turut berduka cita yang sedalam – dalamnya atas kepergian Almarhum, semoga amal pahala Almarhum diterima disisi Tuhan yang maha esa , dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan,” ujar AKBP Arie“.

Upacara ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan Kepolisian atas jasa dan pengabdiannya di Kepolisian dan masyarakat,” katanya, menambahkan.​(Lidia)