Jargon Sulut Kawal TPS Amankan Suara Prabowo-Gibran

NEWS34 Dilihat

MANADO – Jaringan Relawan Gibran Nasional (Jargon) Sulawesi Utara (Sulut) akan siaga di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan 14 Februari nanti.

Para relawan nantinya akan disiagakan satu orang di setiap TPS se-Sulut. Ini merupakan program Pusat untuk terlibat dalam mengawal proses pemungutan surat suara Pemilu 2024.

“Ini merupakan program pusat. Satu TPS satu relawan yang akan mengawal hasil pemilihan ini (Pilpres) agar bersih dari ketidakadilan,” kata Ketua Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) Jargon Nasional, Viktor Kumayas.

Para relawan ini nantinya akan mendapat penhargaan berupa sertifikat yang ditandatangani oleh Capres dan Cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka.

“Kalo diluar sana memberikan imbalan. Kami memberikan penghargaan berupa sertifikat yang mereka bisa pakai di kemudian hari, untuk menciptakan manusia-manusia tangguh untuk 2045,” katanya.

Jika Prabowo-Gibran terpilih nanti, dia menegaskan akan selalu mengawal program-program dari Paslon nomor 2, untuk menuju Indonesia Emas.

“Jika Prabowo-Gibran terpilih. Kami berkomitmen untuk mengawal program pembangunan berkelanjutan yang di bangun Presiden Jokowi  yang akan dilanjutkan oleh Prabowo-Gibran menuju Indonesia Emas yang lebih maju,” kata Viktor kembali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *