BBPOM Kolaboarsi Pentahelix Gelar Forum Konsultasi Publik 2024

NEWS268 Dilihat

MANADO – Balai Besar Pengawasan Obat dan Makana (BBPOM) Manado kolaborasi dengan lintas stakeholder diantaranya Masyarakat, Pelaku Usaha, Akademisi, Pemerintah dan Media yang disebut dalam Pentahelix, menggelar Forum Konsultasi Publik BBPOM Manado 2024.

Kegiatan yang dilaksanakan di meeting room Soputan Hotel Grand Whiz Manado, Kamis (29/2), ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi multihelix seluruh pemangku kepentingan, yaitu pemerintah, penegak hukum, pelaku usaha, pakar/akademisi, masyarakat, dan media dalam pencegahan dan pemberantasan obat tradisional mengandung bahan kimia obat (OT BKO) agar semakin efektif.

Kepala BPOM Manado, Agus Yudi Prayudana mengatakan selaku penyelenggara pelayanan publik sangat membutuhkan saran dan masukandari pelanggan dan stakeholder atas pelaksanaan yang telah dijalankan untuk dijadikan bahan evaluasi dan tindak lanjut yang diperlukan dalam penyelenggaraan pelayanan publik.

Agus Yudi Prayudana saat memimpin Forum Konsultasi Publik Publik BBPOM 2024.(Foto: manadosiana.net)

Melalui Forum kolaborasi Pentahelix ini pihaknya selaku unit kerja akan selalu meyajikan pelayanan-pelayanan publik terbaik untuk Masyarakat dan seluruh pihak terkait.

“Pentahelix ini kami libatkan dalam upaya untuk menjaring sarana dan usulan serta masukann apa saja yang akan kami (BPOM) olah. Kami manfaatkan untuk dapat memberikan, mendapatkan kembali pelayanan publik kami kepada masyarakat, utamanya dalam memberikan aspekpelayanan prima kepada seluruh pihak terkait” katanya.

Dia mengakui bahwa untuk pengawasan, pihaknya tak mampu kerja sendiri, dengan adanya kerjasama lintas sektor yang terus digalakkan untuk mencegah terjadinya pelanggaran, baik di daratan maupun di laut.

“Kami suda kerjasama dengan Lantamal VIII, kosmetik sudah kami cegah masuk ke Sulut lewat pintu perbatasan dengan Filipina,” katanya kembali.